Hubungan Tingkat Pengetahun dan Dukungan Suami Terhadap Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap pada Bayi
Abstract
Data menunjukkan lebih dari 1,4 juta anak di dunia meninggal karena penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I). Di Indonesia tahun 2014 ditemukan 84 kasus tetanus neonatorum, kasus campak 12.943, kasus difteri 396 kasus. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan pengetahuan dan dukungan suami terhadap pemberian imunisasi dasar lengkap pada bayi di RW 10 Parupuak Tabing Kota Padang. Jenis Penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study. Penelitian dimulai pada tangal 02 - 07 Agustus 2018. Populasi Penelitian ini adalah ibu yang mempunyai balita yang berada di RW 10 Parupuak Tabing Kota Padang. Teknik pengambilan sampel dengan Simple Random Sampling. Pengumpulan data melalui angket menggunakan kuesioner, analisis penelitian menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat menggunakan uji Chi-Square. Penelitian ini menunjukkan 69.8% tidak di imunisasi dasar lengkap. 58,5% memiliki tingkat pengetahuan rendah, dan 69,8% tidak mendapatkan dukungan suami dalam pemberian imunisasi dasar lengkap. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan tingkat pengetahuan, sikap dan dukungan suami terhadap pemberian imunisasi dasar lengkap pada bayi (p-value < 0,05).
Kata kunci: Tingkat Pengetahuan, Dukungan Suami, Imunisasi Dasar
Full Text:
PDFReferences
A, Wawan, D. M. (2010). Teori dan pengukuran Pengetahuan, Sikap dan. Perilaku Manusia. Yogyakarta: Nuha Medika.
Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat. (2012). Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Barat. Sumatera Barat.
Emilya, S. (2014). Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Balita terhadap Tindakan Imunisasi Dasar Lengkap di Kelurahan Lambung Bukit Kota Padang Tahun 2014. Jurnal Kesehatan Andalas.
Friedman, M. (2010). Buku Ajar Keperawatan keluarga : Riset, Teori, dan Praktek. Edisi ke-5. Jakarta: EGC.
Harmoko. (2012). Asuhan Keperawatan Keluarga. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Kemenkes RI. (2015). Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta: Kemenkes.
Kementrian Kesehatan RI. (2016). Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta: Kemenkes.
Permenkes RI. (2017). Penyelenggara Imunisasi. Jakarta.
Pudiklat Nakes Kemenkes RI. (2014). Buku Ajar Imunisasi. Jakarta: Kemenkes RI.
Soekidjo Notoadmodjo. (2014). Ilmu Prilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Soekidjo Notoadmojdo. (2012). Promosi Kesehatan dan perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
DOI: http://dx.doi.org/10.33757/jik.v3i2.159
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 JIK JURNAL ILMU KESEHATAN

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
E-ISSN : 2597-8594 (Online) P-ISSN : 2580-930X (Cetak)
Publish by STIKes Alifah Padang
Jl. Khatib Sulaiman No 52 B Kota Padang. Telp 0751-7059849. Fax 0751-7059849. Website: www.stikesalifah.ac.id
Email : jik@stikesalifah.ac.id